AWAL TAHUN 2021 PEMDES PASANG BALIHO APBDES DI 4 TITIK LOKASI

Kalimalang – Diawal tahun 2021 Pemerintah Desa Kalimalang Kecamatan Sukorejo memasang Baliho APBDes di 4 (empat) Lokasi yaitu di dukuh Krajan, Sragi Lor dan di Kantor Desa, dalam Baliho tersebut terdapat dua kegiatan yaitu Laporan Realisasi Pendapatan dan Belanja Desa di tahun 2020 dan APBDES 2021 yang dilaksanakan pada senin pagi, (25/1).

Pemasangan Baliho di 4 (empat) titik lokasi tersebut diadakan sebagai bentuk upaya transparasi publik Pemerintah Desa atas Pengelolaan Keuangan Desa kepada masyarakat desa sesuai dengan Peraturan Bupati Ponorogo Nomor 74 tahun 2018 tentang Pengelolaan Keuangan Desa sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Bupati Ponorogo Nomor 43 tahun 2020.


Dalam Baliho tersebut terdapat anggaran belanja di Bidang Penanggulangan bencana darurat dan mendesak Desa tertulis Rp. 297.671.500 (dua ratus sembilan puluh tujuh juta enam ratus tujuh puluh satu ribu lima ratus rupiah) dipergunakan untuk Pengendalian/ penanganan Virus Covid-19 dan Pemberian Bantuan Langsung Tunai (BLT DD) di tahun 2020 sedang di tahun 2021 dianggarkan Rp. 259.700.000 (dua ratus lima puluh Sembilan juta tujuh ratus ribu rupiah).

Diharapkan dengan adanya pemasangan baliho laporan realisasi dan belanja desa tahun 2020 dan APBDES tahun 2021 diharapkan masyarakat desa dapat membantu mengawasi dalam pelaksanaanya. (IP) KIM Pariwara.

Post a Comment

أحدث أقدم